Keberadaan sosial media kini dijadikan sebagai sarana untuk berinteraksi dan memperoleh insformasi. Salah satu sosial media yang yang populer dan banyak digunakan masyarakat saat ini ialah instagram. Ya, dengan platform visualisasi dan informasi menjadikan instagram sebagai sosial media yang paling banyak diminati. Training UKM akan sedikit berbagi perihal Instagram Marketing berikut ini, baca samapai tuntas yuk Gaesz.
Nah, dengan adanya kecenderungan tersebut, membuat para perusahaan menjadikan instagram untuk ikut dalam melakukan strategi pemasaran online. Akan tetapi, walaupun instagram kini menjadi salah satu tempat pemasaran yang efektif, namun tidak semua para pelaku usaha mengetahui tenik marketing online instagram yang tepat.
Karena masih banyak kesalahan yang terjadi dalam jasa marketing online instagram, sehingga membuat akun tersebut ditinggalkan oleh para konsumennya. Nah, untuk menghindari hal tersebut, ada baiknya anda mengetahui kesalahan yang harus dihindari dalam strategi marketing instagram. Berikut uraiannya.
1. Membeli Followers
Banyak pelaku usaha yang ingin bisnisnya berkembang, mencari jalan cepat dengan membeli followers. Ya, memang pada dasarnya jual beli followers instagram sudah menjadi bisnis besar saat ini. Bahkan tak sedikit pula stratup yang ingin memiliki jumlah followers yang banyak secara instan, memilih menggunakan jasa tersebut. Akan tetapi, terdapat banyak sekali akun palsu yang kemudian secara terjadwal dihapus oleh pihak instagram. Tentu hal ini akan sangat berpengaruh terhadap jumlah followers bisnis anda bukan ?
Selain itu, menggunakan jasa jual beli followers bukanlah hal yang tepat dilakukan. Mengapa ? Sebab, biasanya followers yang dijual rata-rata tidak sesuai dengan kriteria calon konsumen yang berpotensi untuk membeli produk bisnis anda. Sehingga anda hanya akan memiliki banyak pengikut saja, tetapi tidak menjual banyak produk. Hal ini tentu tidak diinginkan oleh semua pelaku usaha.
Amati Tips Instagram di artikel ini : Cara jualan yang baik dengan Instagram
2. Gagal Memaksimalkan Followers
Secara umum, keberadaan followers sangat mempengaruhi branding yang ingin anda bangun. Dalam hal ini bukan jumlah followers, akan tetapi bagaimana cara anda untuk dapat selalu berinteraksi dengan audiens, sehingga bisa mengurangi jarak antara perusahaan dengan followersnya. Bagaimana caranya ? Yaitu anda bisa memberi mention kepada salah satu followers dalam konten anda. Kemudian biarkan followers anda ikut menyebarkan konten dengan menggunakan hastag akun bisnis anda. Itulah salah satu cara untuk melibatkan followers anda pada setiap promosi bisnis.
3. Berlebihan dalam Promosi
Berlebihan dalam promosi justru dapat mempengaruhi turunnya jumlah followers karena terkesan mengganggu. Karena sebagian besar konsumen menyukai diskon, big sale atau bahkan gratis ongkos kirim, akan tetapi konsumen biasanya akan menghindarkan diri dari konten yang terlalu banyak melakukan promosi karena dianggap mengganggu kesenangan mereka dalam bermedia sosial. Maka dari itu, hindari melakukan promosi atau iklan secara berlebihan, dan lakukan promosi atau posting iklan secukupnya saja dengan teratur.
4. Kurang Fokus dengan Kualitas Konten
Salah satu hal yang harus diperhatikan dalam strategi marketing instagram adalah fokus dengan kualitas konten. Karena apabila terdapat banyak gambar dan informasi yang anda tampilkan pada instagram, maka tentu saja audience tidak bisa membaca semuanya. Sebab, mereka akan berhenti jika menemukan salah satu gambar yang dianggapnya menarik. Inilah alasan mengapa anda harus menghindari kualitas konten yang buruk. Karena semakin bagus kualitas konten anda maka semakin banyak pula orang yang tertarik untuk meilirik bisnis online anda.
Itulah beberapa kesalahan yang harus dihindari dalam strategi marketing instagram agar bisnis online yang anda rintis dapat memberikan hasil yang sesuai dengan harapan anda. Untuk itu, hindarilah beberapa kesalahan di atas dan mulailah memberikan hasil bisnis yang sangat bagus.
Sukses Selalu kawan UKM, lanjutGAN baca artikel lainnya di Training UKM