Mempersiapkan kesehatan baik itu tes fisik dan mental adalah hal yang wajib sebelum berangkat ke Tanah Suci, menunaikan Haji juga diperlukan sebuah dana yang tidak sedikit. Terlebih lagi pada November 2019 kemaren Kementerian Agama (Kemenag) mengusulkan untuk warga Indonesia yang akan menunaikan Haji rata-rata memerlukan biaya haji 2020 sebesar Rp.35 juta. Simak 5 Tabungan Haji Syariah Terbaik untuk Persiapan ke Tanah Suci 2020 – 2022 berikut ini, (3bank telah merger) dan temukan informasi berapa biaya Haji Reguler tahun 2022 versi Kemenag.
Jumlah biaya daftar haji 2020 tersebut sudah termasuk biaya penerbangan sebesar Rp. 28 juta, biaya hidup sebesar Rp.6 juta dan biaya visa tambahan sebesar Rp. 1,2 juta. Meskipun biaya visa tersebut masih bisa dinego agar lebih murah. Namun, tetap saja perjalanan Haji tetap mahal terlebih bagi mereka yang memiliki penghasilan UMR atau dibawah UMR, tiba di tanah suci mungkin saja hanya sekedar impian saja.
Meskipun biaya untuk pergi ke Tanah Suci cukup mahal, tidak ada yang tidak mungkin jika Allah sudah berkendak. Disamping itu, anda juga harus memerhatikan tempat-tempat tabungan Haji yang bisa dipercaya serta menawarkan lebih terjangkau daripada yang lain. Namun, tetap saja harus berhati-hati belajar dari yang sudah terjadi.
Nah, Bank Bank berikut ini menawarkan produk perbankan berupa tabungan haji dan biaya haji plus yang lebih terjangkau, sebagai solusi bagi umat muslim yang hendak pergi ke Tanah Suci. Sesuai dengan namanya, jelas tabungan Haji ini pastinya berbeda dengan jenis tabungan pada umumnya yang memiliki unsur riba didalamnya.
5 Tabungan Haji Syariah Terbaik untuk Persiapan ke Tanah Suci 2020
1. Bank BRI Syariah
Sebagai Bank pemerintah BRI tidak hanya melayani tabungan seperti pada umumnya. Namun, juga menwarkan tabungan Haji yang tidak ada unsur riba didalamya. BRI Syariah menawarkan tabungan Haji dengan menggunakan akad Mudharabah Mutlaqah alias bagi hasil. Untuk mendaftar tabungan Haji di BRI Syariah, silahkan datang dan lengkapi berkas-berkas yang diperlukan seperti fotokopi KTP/SIM/paspor dan mengisi formulir pembukaan rekening.
2. Bank Mandiri Syariah
Bukan hanya BRI saja, salah satu Bank terbaik yang memiliki landasan hukum Islam adalah Bank Syariah Mandiri (BSM). BSM menawarkan tabungan Haji lewat Tabungan Mabrur, sama seperti pada Bank BRI Syariah, BSM juga menggunakan akad Mudharabah Mutlaqah atau bagi hasil.
Sama seperti BRI, BNI (Bank Negera Indonesia) yang merupakan bank Pemerintah juga menawarkan tabungan Haji dengan sistem Mudharabah Mutlaqah. Tentunya karena BNI ini adalah milik dari pemerintah pastinya memiliki keunggulan dengan pelayanan penuh kepada setiap konsumennya terlebih sudah memiliki tabungan sebelumnya.
Tabungan haji terbaik 2022
3 Tabungan Haji Syariah 2022
5. Bank BTN Syariah
Sejauh ini yang kita ketahui Bank BTN identik dengan bank penyalur KPR (Kredit Pemilikan Rumah). Namun, dengan perkembangannya. BTN memahami akan kebutuhan Masyarakat Indonesia yang mayoritas Muslim dengan menawarkan tabungan Haji. BTN ini memiliki produk tabungan Batara Haji dan Umroh iB yang berperinsip hukum Islam.
Untuk persyaratan daftar haji 2020 yang harus dipenuhi pada setiap Bank tentunya hampir sama, seperti fotokopi KTP/SIM/paspor, mengisi formulir untuk membuka tabungan Haji, serta persyaratan-persyaratan lain yang harus anda penuhi.
Diantara Bank Bank tersebut dengan tawaran Tabungan Haji tahun 2020 ini, tentunya masing-masing memiliki keunggulan. Cari tau kembali mengenai tabungan Haji yang mereka tawarkan, mulai dari pelayanan, fasilitas dan lain sebagainya. Dan cari tahu juga diantara Bank Bank tersebut bagaimana cara daftar haji reguler 2020 agar biaya yang dikeluarkan lebih terjangkau.